Indra Ismail Resmi Jadi Anggota DPRD Lampung Gantikan Mirzalie

img
Indra Ismail, Ismed Roni. Foto. Ira.

Harianmomentum.com--Indra S Ismail resmi menggantikan Mirzalie sebagai anggota DPRD Lampung. Indra dilantik oleh Wakil Ketua DPRD Ismet Roni dalam sidang paripurna istimewa, Rabu (7/11).

Mirzalie mudur dari Anggota DPRD Provinsi Lampung karena pindah partai dan mencalonkan kembali sebagai anggota legislatif pada pemilu 2019 melalui Partai Gerindra.

Selanjutnya Mirzalei digantikan Politisi Partai Golkar Indra Ismail melalui pengganti antarwaktu (PAW) anggota DPRD Provinsi Lampung untuk periode 2014-2019. 

Ismet Roni mengatakan, PAW merujuk Keputusan Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Nomor 161.18-8234 tahun 2018 tentang Pemberhentian dan Pengangkatan PAW Anggota DPRD Lampung dari Mirzalie kepada Indra Ismail.

Selanjutnya Indra S. Ismail akan bertugas di Komisi V DPRD Lampung untuk melanjutkan tugas Mirzalie.

“Kami harapkan yang bersangkutan bertugas sesuai dengan fungsinya,” ujarnya.

Terkait PAW anggota DPRD lainnya, yakni Midi Iswanto, Khaidir Bujung, Yozi Rizal dan Agus Bhakti Nugroho, Ismet menyatakan sedang dalam proses.

”Iya sudah proses. Kapan saja, begitu suratnya turun langsung kita laksanakan PAW,” kata Ismet.

Berdasarkan pantauan Harianmomentum, hanya 18 dari 85 anggota DPRD Provinsi Lampung yang menghadiri paripurna istimewa dalam rangka peresmian, pemberhentian, dan PAW anggota DPRD sisa masa jabatan 2014-2019 tersebut. (ira).







Editor: Harian Momentum





Leave a Comment

Tags Berita

Featured Videos