Lubang di Lantai Dua FKIP Unila Menelan Korban Jiwa

img
Status di Instagram BEM Unila. Foto: ist

Harianmomentum.com--Mahasiswi Universitas Lampung (Unila) meninggal dunia usai terjatuh dari lantai dua Gedung J Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP), Sabtu (27-4-2019).

Mahasiswi yang diketahui bernama lengkap Linggizzatil Lhatifatul Ngafifah itu diduga terjatuh lantaran terperosok ke dalam lubang yang menganga di lantai dua gedung tersebut.

Mahasiswi angkatan 2017 itu meninggal usai menjalani perawatan intensif di RSUDAM Lampung.

Presiden BEM Unila Fajar Agung Pangestu membenarkan kabar tersebut. Dia menuturkan, peristiwa itu terjadi saat korban hendak menghadiri seminar pendidikan yang digelar Himpunan Mahasiswa Jurusan Ilmu Pendidikan (HIMAJIP). Namun, dia tidak tahu pasti pukul berapa kejadian tersebut. 

"Almarhum terjatuh dari lantai dua gedung. Disitu memang ada bagian lantai yang terbuka (lubang)," kata Fajar kepada harianmomentum.com.

Hal senada dikatakan Nur Asia, mahasiswi FKIP Unila. Dia juga membenarkan terkait kabar meninggalnya salah satu mahasiswi kampus setempat.

"Almarhum itu mahasiswa jurusan Ilmu Pengetahuan FKIP, Program Studi Paud. Dia meninggal karena terjatuh dari gedung, katanya ada lubang disitu," jelasnya.


Kabar duka tersebut juga dipublikasikan melalui Instagram BEM Unila pada sekira pukul 22.00 WIB. Dalam Instagram @bem_unila, tertulis: Innalilahi wa innailaihi roziun, selama jalan adinda Linggizzatil Lhatifatul Ngafifah Prodi PG Paud 2017 FKIP Unila.

Semoga amal ibadahnya diterima disisinya dan semoga beliau ditempatkan ditempat terbaik, surganya Allah.

Status di Instagram tersebut mendapat respon dari para followers. Mereka banyak yang mengamini doa tersebut.

Namun, ada juga yang tampak kesal, sebab almarhum diduga terjatuh lantaran adanya sebuah lubang menganga di lantai dua gedung J FKIP Unila.

"Setiap bangunan yang dibangun atau infrastruktur apapun yang ada di Unila terkadang tidak dikaji terlebih dahulu," tulis akun daryati_2.

Dikonfirmasi terkait hal tersebut, Kabag Humas Unila Badrul Huda belum menjawab. Saat di kirimkan pesan maupun di telepon ke nomor 0813-6940-xxxx belum merespon. (acw)






Editor: Harian Momentum





Leave a Comment

Tags Berita

Featured Videos