MOMENTUM, Bandarlampung--Irene Theodora, wakil Provinsi Lampung dalam pemilihan Putri Indonesia 2020, manyampaikan terima kasih kepada Bank Lampung yang telah mensposorinya dalam mengikuti ajang bergengsi tersebut.
Ucapan terima kasih diungkapkan mahasiswi Program Studi Manajemen Universitas Bandar Lampung (UBL) itu saat mengunjungi Bank Lampung dan diterima Direktur Bisnis Bank Lampung Nurdin.
"Terima kasih kepada Bank Lampung karena telah mensuport saya dalam mengikuti pemilihan Putri Indonesia 2020. Mohon maaf jika hasilnya belum sesuai harapan. Namun saya sudah berusaha melakukan yang terbaik," ujar Irene Theodora melalui rilis yang diterima harianmomentum.com, Selasa (17-3-2020).
Dalam kunjungan itu, mahasiswi yang akrab disapa Irene ini juga membuka rekening Tabungan Simpeda Bank Lampung.
Direktur Bisnis Bank Lampung Nurdin, meminta Irene jangan berkecil hati atas apa yang diraih dalam pemilihan Putri Indonesia 2020. Nurdin percaya, banyak hal yang bisa dilakukannya.
"Kami juga berterima kasih karena Irene telah memilih Bank Lampung untuk memenuhi kebutuhan jasa layanan perbankan. Semoga Irene bisa memperkenalkan Bank Lampung kepada orang-orang di sekelilingnya. Sehingga Bank Lampung menjadi banknya masyarakat Lampung," ungkap Nurdin. (rls).
Laporan: Ira Widya.
Editor: M Furqon.
Editor: Harian Momentum