MOMENTUM, Bandarlampung--Kepala Kantor Kesehatan Pelabuhan (KKP) Kelas II Panjang, Bandarlampung Marjunet Danoe membenarkan kabar satu stafnya psitif terjangkit virus corona dengan kategori orang tanpa gejala (OTG).
"Benar, pasien tanpa gejala merupakan staff di kantor KKP Panjang, inisial SU, jenis kelamin laki-laki dan usianya 48 tahun," kata Marjunet pada Harianmomentum melalui pesan Whatsapp (WA) telepon, Sabtu (11-4-2020).
Menurut Marjunet, pasien tersebut tanpa gejala klinis seperti: batuk pilek dan gejala pernapasan lain. Bahkan, kondisi fisik pasien sangat stabil.
"Masih beraktifitas secara normal, hanya saja demi kebaikan bersama, pasien secara sukarela mengisolasi diri di Rumah Sakit Bandar Negara Husada (RSBNH), Kabupaten Lampung Selatan," terangnya.
Hingga kini masih dilakukan proses penelusuran, apakah pasien pernah mengalami kontak dengan orang lain yang positif corona atau tidak.
"KKP Kelas II Panjang sudah menerapkan protokol kesehatan secara maksimal khususnya bagi petugas, tetapi memang begini adanya, salah satu petugas kami dinyatakan positif covid-19," jelas dia.
Sebelumnya diberitakan, Juru Bicara Tim Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Provinsi Lampung Reihana menyampaikan satu staff KKP Panjang
positif corona.
“Iya benar, petugas KKP laki-laki usia 48 tahun, terkonfirmasi positif Covid-19. Pasien dalam kategori orang tanpa gejala (OTG),” kata Reihana.
Reihana menjelaskan, petugas KKP itu merupakan pasien No.14. Meskipun kondisinya terlihat sehat, saat ini pasien sedang menjalani masa karantina di RSBNH Kabupaten Lampung selatan. (**)
Laporan: Rifat Arif
Editor Munizar
Editor: Harian Momentum