MOMENTUM, Bandarlampung--Satu pasien yang pernah terjangkit Corona Virus Disease 2019 (Covid-19) di Rumah Sakit Umum Abdul Moeloek (RSUAM) dipulangkan.
Pasien nomor 04 itu dipulangkan, karena telah dilakukan uji swab (cairan tenggorokan) dan hasilnya dua kali negatif. "Alhamdulillah pasien nomor 04 boleh pulang," ujar Kepala Dinas Kesehatan Lampung Reihana, Kamis (16-4-2020).
Saat ini jumlah pasien positif corona yang dinyatakan sembuh dan telah dipulangkan ada tiga orang: Pasien 01, 03 dan 04.
Diketahui, laki-laki 54 tahun itu dinyatakan terkonfirmasi positif terinfeksi Covid-19 sejak 27 Maret, yang diumumkan Juru Bicara Pemerintah Achmad Yurianto di Jakarta.
Berdasarkan data Dinas Kesehatan Lampung, warga Bandarlampung itu sudah dinyatakan sembuh sejak 7 April. Tetapi masih menjalani perawatan di RSUAM.
Sementara berdasarkan video yang beredar, pasien 04 itu mengucapkan terima kasih kepada seluruh tenaga medis yang telah merawatnya selama ini.
"Saya mau mengucapkan banyak terimakasih kepada tim dokter dan perawat dan merawat saya dengan sangat bagus dan memberikan motivasi semangat untuk kesembuhan," jelasnya.
Dia juga memotivasi dan memberikan semangat kepada pasien lain yang masih dalam perawatan agar segera sembuh dan kembali ke rumah masing-masing.
"Untuk teman-teman yang masih dirawat semoga mendapat kesembuhan yang sempurna," tuturnya.
Untuk pasien positif corona yang telah dinyatakan sembuh saat ini ada delapan orang: pasien 01, 03, 04, 05, 06, 07, 08 dan 09. (**)
Laporan/Editor: Agung DW
Editor: Harian Momentum