MOMENTUM, Bandarlampung--Gubernur Arinal Djunaidi melakukan rapat koordinasi (rakor) kesiapan pelaksanaa Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak di 8 kabupaten/kota, Rabu (24-6-2020).
Rakor yang berlangsung di Ruang Rapat Utama Kantor Gubernur Lampung itu dihadiri penyelenggara pemilu, Forkopimda, pemimpin redaksi media massa dan sejumlah pejabat eselon II.
Guna menerapkan protokol kesehatan di tengah pandemi corona virua disease 2019 (covid-19), Gubernur meminta pihak yang tidak berkepentingan untuk menunggu di luar ruangan. Mulai dari staf dan wartawan yang meliput di lokasi.
Gubernur menyebutkan wartawan bisa melakukan sesi wawancara setelah acara tersebut selesai.
"Tolong media nanti bisa wawancara setelah acara selesai. Daripada nanti kita masuk rumah sakit semua. Termasuk yang tidak berkepentingan bisa menunggu di luar," kata gubernur sebelum membuka rakor. (**)
Laporan/Editor: Agung DW
Editor: Harian Momentum