Kadis Perdagangan Jelaskan Penyebab Naiknya Harga Minyak

img
Kepala Dinas Perdagangan Kota Bandarlampung, Wilson Faisol.

MOMENTUM, Bandarlampung--Kenaikan harga minyak goreng curah ataupun kemasan terjadi di seluruh Indonesia, bahkan menjadi persoalan global.

Kepala Dinas Perdagangan Kota Bandarlampung, Wilson Faisol mengatakan pemerintah pusat juga memahami persoalan tersebut karena berkaitan dengan bahan baku.

"Kenaikan harga minyak terjadi di seluruh Indonesia," kata Wilson, Rabu (17-11-2021).

Kondisi itu, menurutu dia, akibat kekurangan bahan baku yang terjadi secara global. Tidak hanya di Indonesia. "Kita juga masih impor bahan bakunya. Mungkin juga karena permintaan meningkat tapi produksinya kurang,"  lanjutnya.

Wilson mengungkapkan di Bandarlampung ada tiga distributor minyak. "InsyaAllah akan menyesuaikan kebijakan pemerintah pusat mengenai kurangnya stok yang ada di Bandarlampung," ungkapnya.

"Sepanjang kami berhubungan dengan distributor, mereka bilang sanggup memenuhi stok di Kota Bandarlampung," jelasnya.

Dia menyebutkan distributor Kota Bandarlampung "Ada distributor dari Sinarmas, Bumi Waras, dan satu lagi saya lupa," sebutnya.

Sementara mengenai pasar murah, Wilson mengatakan telah bersinergi dengan provinsi. "Kalaupun nanti diadakan pasar murah, insyaAllah kita siap mengadakannya," katanya.

Laporan: Glenn KS
Editor: M Furqon.






Editor: Harian Momentum





Leave a Comment

Tags Berita

Featured Videos