BPBD Tanggamus Sosialisasi Sekolah Laut

img
Sosialisasi program Sekolah Laut yang dilaksanakan BPBD Kabupaten Tanggamus.

Harianmomentum.com--Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Tanggamus menggelar sosialisasi pengelolaan pesisir dan laut, Kamis (12/10). Sosialisasi bagian dari program Sekolah Laut  tersebut bertujuan mengurangi resiko bencana  di kawasan bagian hilir sungai.

 

Asisten Bidang Pemerintahan Sekretariat Pemerintah Daerah Kabupaten (Setdakab) Tanggamus Paksi Marga mengatakan, program Sekolah Luat   merupakan program yang dicanangkan Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB).

 

“Selain sosialisasi ini, program Sekolah Laut juga akan dilaksanakan dalam bentuk kegiatan bersih-ber sih pantai dan penanaman vegitasi tanaman pantai,” kata Paksi Marga mewakili Wakil Bupati Tanggamus Samsul Hadi.

 

Menurut dia, pelaksanaan program Sekolah Laut di Kabupaten Tanggamus melibatkan seribu peserta, antara lain terdiri dari: para pelajar, unsur pemerintah, akademisi, komunitas pencinta lingkungan dan lembaga usaha.

 

Dia berharap, sosialisaai tersebut dapat menyebarluaskan pentingnya pengelolaan pesisir dan lautan serta sumber daya alam. Selain itu, mampu menumbuhkan komitmen bersama dari seluruh elemen untuk mendukung dan berperan aktif dalam upaya pengelolaan lingkungan pesisir dan laut, sebagai bagian kesatuan daerah aliran sungai.

 

"Pada dasarnya, penyebab timbulnya bencana ada dua hal: pertama karena kondisi alam, kedua akibat perilaku manusia dan dampak pembangunan yang tidak mempertimbangkan resiko bencana,"  terangnya.

 

Dia mengajak masyarakat untuk lebih peduli terhadap kelestarian kawasan daerah aliran sungai dari hulu, tengah sampai ke hilir. 

 

"Selama ini masyarakat menjadi manja dengan mengatakan bencana adalah tanggung jawab pemerintah. Padahal,mencegah terjadinya  bencana alam merupakan tanggung jawab bersama,” jelasnya.

 

Hal senada disampaikan ketua pelaksana kegiatan Iwan mendampingi  Pelaksana Tugas (Plt) Kepala  BPBD Romas Yadi. Menurut  dia, sosialisasi yang melibatkan masyarakat  dan aparat pemerintah tersebut bertujuan meningkatkan kesadaran dan semangat kebersamaan dalam menjaga kelestarian lingkungan. (zal)








Editor: Harian Momentum





Leave a Comment

Tags Berita

Featured Videos