Kecelakaan di Metro, Seorang Remaja Tewas di Lokasi

img
Petugas kepolisian Polres Metro di lokasi kecelakaan yang mengakibatkan satu orang tewas.

MOMENTUM, Metro--Terjadi kecelakaan lalu-lintas di dua jalur Jalan Jenderal Sudirman Kota Metro, Rabu (15-6-2022). Satu orang tewas di lokasi, satu lagi ruka ringan.

Kanit Laka Satlantas Polres Metro, Aiptu Suwarno, mewakili Kasat Lantas AKP I Made Sudastra, mengatakan kecelakaan melibatkan dua sepeda motor yang bertabrakan.

Dia mengungkapkan, sepeda motor Suzuki Smash berplat BE 2906 FM yang dikendarai Eko Alfianto (19) dan Honda Supra X 125 berplat B 6081 ERW yang dikemudikan Sumhari Hadi Ismanto (53).

Kecelakaan tadi pagi itu bermula dari pengendara Supra X 125 dari arah barat ingin memutar balik kendaraannya di jalur putar. Pada waktu yang sama dari arah yang berlawanan, Suzuki Smash melaju dengan kecepatan tinggi dan menabrak bagian belakang samping kiri Supra X 125.

Kemudian, keduanya terjatuh dan mengakibatkan pengendara motor Suzuki Smash meninggal dunia di tempat akibat kepalanya terbentur trotoar, kata dia.

Suwarno menjelaskan, jasad pria berusia 19 tahun tersebut dan pria pengendara motor Supra X 125 berada langsung dilarikan ke rumah sakit.

"Jasad Eko Alfianto langsung kami bawa ke Rumah Sakit Ahmad Yani Metro, kemudian Bapak Sumhari Hadi Ismanto sementara ini berada di Unit Lakalantas Polres Metro untuk kami penjelasan lebih lanjut," jelasnya.(**)






Editor: Muhammad Furqon





Leave a Comment

Tags Berita

Featured Videos