RSUD Ahmad Yani Kini Bisa Layani Pasien Penyakit Jantung

img
Penandatanganan kerjasama antara Pemkot Metro dan BPJS Kota Metro.

MEMENTUM, Metro--Warga yang memiliki riwayat penyakit jantung kini bisa menjalani perawatan medis di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Ahmad Yani Kota Metro. Kini, rumah sakit daerah itu memiliki fasilitas kesehatan layanan Cath Laboraturium.

Fasilitas itu tersedia menyusul terjalinnya kerjasama antara BPJS Kesehatan Cabang Kota Metro dan Pemkot Metro. Naskah kerjasama ditandatangani di Sekam Nuwo Intan, Selasa (12-7-2022).

“Ini merupakan rangkaian HUT BPJS Kesehatan. Penandatanganan addendum perjanjian kerjasama Cath Lab akan diserahkan ke RSUD Ahmad Yani untuk pemeriksaan penderita jantung koroner serta UHC 98 persen untuk warga Kota Metro yang sudah dijamin oleh BPJS Kesehatan bagi yang tidak mampu,” kata dia.

Wakil Walikota Qomaru Zaman mengapresiasi penambahan Cath Lab. “Kota ini sudah mempersiapkan dari jauh hari untuk kesehatan warga Kota Metro. Pemerintah Kota Metro konsen terhadap layanan kesehatan warga. Fasilitas tersebut harus diurus dengan baik. Saya berharap tidak hanya putus di MoU tetapi pelayanannya harus dievaluasi,” ujarnya.

Di tempat yang sama, Ketua Yayasan Jantung Indonesia (YJI) Kota Metro, Silfia Naharani menjelaskan mulai sekarang pasien penyakit jantung bisa berobat di RSUD Ahmad Yani.

"Dengan demikian, penderita jantung peserta BPJS kesehatan tidak harus berobat jauh keluar daerah. Karena sekarang RSUD Ahamad Yani Metro sudah memiliki layanan Cath Lab," ucapnya.

Senada di katakan Direktur RS. Ahmad Yani Metro, dr. Fitri Agustina. “Berobat di rumah sakit Ahmad Yani Metro saya jamin pelayanannya semaksimal mungkin," katanya. (**).






Editor: Muhammad Furqon





Leave a Comment

Tags Berita

Featured Videos