20 Calon Direksi BUMD Lulus Seleksi Administrasi

img
Ilustrasi.

MOMENTUM, Bandarlampung--Dua puluh calon direksi dari tiga Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) Provinsi Lampung lolos seleksi administrasi.

Pengumuman tersebut disampaikan melalui website Pemerintah Provinsi (Pemprov) Lampung, Selasa (25-8-2020).

Dalam pengumuman itu, ada 20 pendaftar yang lulus seleksi administrasi. Pendaftar jabatan direksi di PT Wahana Raharja yang lulus antara lain: Alamsyah, Antoni Ludfi Arifin,  Ardiansyah Ibrahim, Bolly Iskandar, Poniman dan Valdo R Warganegara.

Kemudian, di PT Lampung Jasa Utama (LJU) antara lain: Aliza Gunado, Andi Jauhari Yusuf, Arvi Jatmiko, Bambang Mursalin, David Anton. Lalu, Hermawan Eriadi, Humbul Kristiawan, Ismalluddin Yunus, Lesmana Aji, Mulyadi dan Mustopa Endi Saputra HSB.

Untuk kandidat direksi di PT Lampung Energi Berjaya yang lulus: Andi Jauhari Yusuf, Aulya Tamara Bin Nachwand, Fita Kadarwati, Budi Kurniawan dan Hermawan Eriadi.

Bagi peserta yang lulus akan mengikut pelaksanaan uji kelayakan dan kepatutan berupa psikotes yang dijadwalkan pada 27 Agustus mendatang. Dilanjutkan dengan penetapan hasil psikotes 7 September dan pengumuman pada 8 September mendatang.

Untuk pelaksanaan psikotes akan dilaksanakan secara virtual melalui aplikasi zoom, karena mempertimbangkan masih merebaknya corona virus disease 2019 (covid-19).

Seluruh peserta yang lulus seleksi administrasi wajib mengikuti virtual meeting untuk penjelasan pelaksanaan psikotes pada 26 Agustus.

Waktu dan link aplikasi zoom akan disampaikan secara langsung kepada peserta melalui whatsapp. Hasil psikotes akan menjadi lima orang peserta yang dinyatakan lulus untuk masing-masing BUMD.

Bagi peserta yang lulus psikotes berhak mengikuti tahapan penulisan dan presentasi makalah rencana bisnis. (**)

Laporan/Editor: Agung DW






Editor: Harian Momentum





Leave a Comment

Tags Berita

Featured Videos