Kader Golkar Gotong-Royong, Merenovasi Gedung Graha Karya

img
Ketua DPD I Golkar Provinsi Lampung Arinal Djunaidi didampingi Sekretarisnya Ismet Roni saat memimpin rapat koordinasi dengan seluruh anggota Fraksi Golkar DPRD se-provinsi setempat. Foto: acw

MOMENTUM, Bandarlampung--Masyarakat Kota Bandarlampung tentu sudah tidak asing dengan gedung Graha Karya. Sebab, gedung tersebut kerap dipakai untuk pesta pernikahan, serta acara umum lainnya.

Namun kini, gedung yang sudah berdiri sejak zaman orde baru itu kondisinya sudah tua, kurang layak untuk acara-acara tertentu.

Untuk itu, gedung yang berada di kompleks Kantor Partai Golkar Provinsi Lampung itu rencananya akan direnovasi, mulai Maret 2021.

Menariknya, proses renovasi gedung ditanggung oleh puluhan kader Partai Golkar yang kini menjabat sebagai Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD), baik provinsi maupun kabupaten/kota se-Lampung.

Hal itu telah disepakati dalam rapat koordinasi yang dipimpin Ketua DPD I Golkar Provinsi Lampung, Arinal Djunaidi, Kamis (21-1-2021).

Rapat di gedung Graha Karya itu, dihadiri para Anggota Fraksi Golkar DPRD Lampung maupun 15 kabupaten/kota dari Fraksi Partai Golkar serta para pengurus partai.

"Hari ini rapat kordinasi DPD I terhadap seluruh anggota Fraksi Golkar DPRD kabupaten/kota maupun provinsi yang jumlahnya 84 orang," kata Sekretaris DPD I Golkar Lampung, Ismet Roni saat diwawancarai usai rapat.

Ismet menjelaskan, rapat tersebut dalam rangka musyawarah renovasi Gedung Graha Karya.

Dia bersyukur, semua kader partai yang duduk di legislatif telah sepakat, akan memberikan bantuan dalam rangka merenovasi gedung tersebut.

"Di era Pak Arinal ini lah, dimotivasi beliau sehingga semua kader bisa bersama-sama ikut bergotong-royong merehab gedung ini," ungkapnya.


Menurut legislator Lampung itu, dalam AD-ART diperbolehkan, uang partai politik dari iuran anggota.

"Dengan rasa kebersamaan dan memiliki semua kader, Insyaallah akan terlaksana. Seluruh anggota fraksi masing-masing telah menyanggupi membantu sebesar Rp5 juta (per anggota DPRD, red)," jelasnya.

Meski demikian, sumbangan tidak dibatasi. Pengurus dan kader yang bukan anggota DPRD juga diperkenankan.

"Kalau ada rezeki tidak apa-apa, jangankan anggota fraksi, kader biasa maupun pengurus kalau mau nyumbang silahkan," ucapnya.


Pembangunan gedung dimulai sejak Maret, dan ditarget rampung sebelum Hari Ulang Tahun (HUT) Partai Golkar di tahun 2021.

"Targetnya 20 Oktober kita lounching, bertepatan dengan HUT Golkar," ujarnya.

Ketua DPD II Partai Golkar Kota Bandarlampung Yuhadi menyatakan kesiapan anggotanya di legislatif untuk turut menyumbang.

"Intinya kita ini mau kebersamaan, bergotong-royong. Dari kita, untuk kita," kata Yuhadi usai rapat.

Ketua Komisi III DPRD Kota Bandarlampung itu menyebut, total ada enam anggota Fraksi Golkar di kota setempat.

"Kami di kota ada enam anggota dewan. Rp5 juta kali enam, sama dengan Rp30 juta. Ditambah dari ketua Rp20 juta. Jadi total Rp50 juta dari Golkar Kota Bandarlampung," sebut Yuhadi, didampingi sekretarisnya Ali Wardana.(**)

Laporan/Editor: Agung Chandra Widi






Editor: Harian Momentum





Leave a Comment

Tags Berita

Featured Videos