Minta Dukungan Gubernur, Ini Kata Ketum Formi 

img
Foto bersama Gubernur Arinal Djunaidi bareng jajaran pengurus Formi Lampung periode 2019-2024.

MOMENTUM, Bandarlampung--Minta dukungan Gubernur Lampung Arinal Djunaidi, Ketua Umum Nasional Federasi Olahraga Rekreasi Masyarakat Indonesia (FORMI) Hayono Isman mengharapkan penguatan keberadaan cabang olahraga rekreasi dan pariwisata di Provinsi Lampung.

Hal itu disampaikan Hayono Isman saat memberikan sambutan usai pelantikan FORMI Lampung, di Taman Santap Rumah Kayu, Kamis (12-9-2019).

Menurutnya, olahraga reakreasi menjadi salah satu kegiatan yang penting bagi Indonesia. Keberadaan FORMI tidak semata mata untuk cabang olahraga, tapi membangun persaudaraan masyarakat khususnya di Lampung.

"FORMI adalah wadah yang nyaman bagi induk olahraga untuk saling kenal dan mendukung," katanya.

Ia menegaskan FORMI tidak boleh membuat program yang sana dengan induk olahraganya. 

FORMI boleh buat festival olahraga rekreasi daerah yang bisa menampung semua induk induk olahraga yang ada di Lampung.

Gubernur Arinal Djunaidi mengatakan siap ikut mendukung membangkitkan olahraga rekreasi di Provinsi Lampung.

"Saya siap dukung pelaksanaan Fornas 2021 di provinsi ini," kata Gubernur Arinal saat menghadiri pelantikan pengurus Federasi Olahraga Rekreasi Masyarakat Indonesia (FORMI) Provinsi Lampung, di Taman Santap Rumah Kayu, Bandarlampung, Kamis (12-9-2019).

Menurut Gubernur, saat ini pemerintah provinsi (Pemprov) sedang memetakan destinasi wisata. Apalagi, objek wisata di Lampung sangat potensial untuk dikembangkan lebih baik lagi.

Untuk itulah, kita akan dukung kegiatan ini serta mengajak pihak perhotelan bekerja sama agar memberikan diskon kepada peserta Fornas mendatang.(nur)






Editor: Harian Momentum





Leave a Comment

Tags Berita

Featured Videos