MOMENTUM, Bandarlampung--Bakal pasangan calon kepala daerah
(bapaslonkada) Kabupaten Lampung Selatan Tony Eka Candra dan Antoni Imam telah
menyelesaikan beberapa rangkaian tes psikologi di Rumah Sakit Umum Abdul
Moeloek (RSUAM) Lampung, Minggu (20-9-2020).
Pasangan Tony-Antoni adalah bapaslonkada yang melangsungkan
tes secara terpisah dari calon lainnya. Sebab Antoni Imam baru menyelesaikan
isolasi mandiri akibat virus corona yang sempat dideritanya.
"Tes psikologi yang diselenggarakan oleh Himpunan
Psikologi Indonesia (Himpsi) ini terdiri dari tes tertulis, wawancara dan tes
intelegensi," kata Tony melalui pesan whatsapp yang diterima
harianmomentum.com, Minggu (20-9-2020).
Tony meminta doa dan dukungan semua pihak, khususnya
masyarakat Lampung Selatan agar mereka dapat mengikuti seluruh tahapan dengan
baik.
“Kami mohon doa, baik dari keluarga, sahabat, relawan dan masyarakat Lampung Selatan agar diberi kelancaran dan kemudahan dalam mengikuti setiap tahapan-tahapan Pilkada Kabupaten Lampung Selatan,” ungkap politisi senior Partai Golkar itu.
Baca juga: Antoni Beberkan Hikmah Pasca Terpapar Covid-19
Hal senada dikatakan Antoni Imam. Politisi asal Partai Keadilan
Sejahtera (PKS) itu mengatakan, semua tahapan tes psikologi telah dilalui dengan
lancar.
“Kemarin kan tes kejiwaan di RSJ. Tadi pagi psikologi, dan besok
kami akan mengikuti tes kesehatan jasmani,” tuturnya kepada harianmomentum.com
melalui sambungan telepon.
Semua rangkaian tes dilalui Tony-Antoni secara bersama-sama.
“Bareng semua. Tadi kan sama dengan kemarin ada tertulis, ada wawancara juga. Alhamdulillah
lancar semua. Mohon doanya.(**)
Laporan/Editor: Agung Chandra Widi
Editor: Harian Momentum