Menangkan Pieter-Fahrurrozi, Golkar Pesibar Gelar Konsolidasi

img

MOMENTUM, Bandarlampung--Dewan Pimpinan Daerah (DPD) ll Partai Golkar Kabupten Pesisir Barat (Pesibar) menggelar konsolidasi kader hingga tingkat kecamatan.


Konsolidasi dalam rangka memanatapkan langkah pemenangan pasangan calon (paslon) Bupati dan Wakil Bupati Pesibar nomor urut 1, Pieter-Fahrurrozi.


Sekretaris DPD II Golkar Pesibar, Mega Mustika Mengatakan, dalam konsolidasi pihaknya memberikan perintah ke tingkat kecamatan, untuk melaksanakan tahap demi tahap dalam pemenangan calon nomor urut 1.


“Kosolidasi ini membahas kesiapan hingga tingkata kecamatan. Selain itu kita akan bentuk tim pemenangan tersendiri di dalam internal partai Golkar, walaupun ada tim pemenangan koalisi,” kata dia.


Selain itu, pihaknya pun mendatang pihaknya juga akan membentuk tim saksi, untuk mengamankan suara paslon nomor urut 1.


Dia menegaskan, kader partai Golkar Pesibar solid dalam memenangkan calon yang diusung partai.


“Golkar Pesibar solid, apalagi ini calon yang kita usung adalah calon yang terbaik dari yang baik,” ucapnya.


Sementara, Ketua Tim Kampanye paslon nomor urut 1 (Koalisi Sehati), Ripzon Efendi mengatakan, semua harus bergerak maksimal demi kemanangan pasangan Pieter-Fahrurrozi.


“Kami koalisi sehati yakin keluar sebagai pemenang. Dengan cara sistematis koalisi sehati, semua partai sudah bergerak masing-masing dan tidak terlepas dari pantauan koalisi, jadi kami semua yakin, kita solid kita menang,” kata Ripzon.


Sedangkan, calon Wakil Bupati Fahrurrozi mengatakan, sehati bukan hanya Pietter dan Fahrurrozi saja, melainkan gabungan dari berbagai partai yang sejalan untuk membenahi Pesisir Barat.


“Kami sehati, satu tujuan. Berjuang, menang, demi Pesisir Barat yang sejahtra, membenahi dan membangun kabupaten ini,” ucapnya.(**)


Laporan: Agung Sutrisno

Editor: Agung Chandra W






Editor: Harian Momentum





Leave a Comment

Tags Berita

Featured Videos